Detil Penelitian

Korelasi Ukuran Tubuh Dengan Bobot Karkas Sapi Madura Di Pamekasan

  • Zulfaini Shamad, S.Pt., M.Pt  2023  PETERNAKAN  Rp. 7,000,000,-

Deskripsi: Sapi Madura merupakan salah satu kekayaan genetik di Indonesia yang perlu dilestarikan keberadaaanya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan ukuran tubuh dengan bobot karkas pada sapi Madura, sehingga mempermudah dalam menentukan bobot karkas dengan hanya mengukur ukuran tubuh. Penelitian ini dilaksanakan di tempat pemotongan hewan (TPH) Kabupaten Pamekasan. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 307 ekor sapi Madura umur 1,5–4 tahun (P1, P2, P3). Hasil Penelitian menunjukkan bahwa jumlah pemotongan sapi Madura jantan ialah 232 ekor (75,52%) lebih banyak dari pemotongan betina ialah 75 ekor (24,44%). Hasil Analisis koefisien korelasi ukuran tubuh dengan bobot karkas sapi Madura P1, P2, dan P3 menunjukkan terdapat hubungan sangat nyata antara ukuran tubuh dengan bobot karkas (P<0,01) dengan nilai korelasi antara panjang badan, tinggi badan dan lingkar dada dengan bobot karkas pada sapi Madura beruturut–turut ialah 0,63; 0,38; dan 0,78 pada umur P1, 0,54; 0,55; dan 0,84 pada umur P2, serta 0,32; 0,14; dan 0,78 pada umur P3. Nilai koefisien korelasi tertinggi ditemukan antara lingkar dada dengan bobot karkas, masing-masing (0,76 , 0,84 dan 0,78 untuk P1, P2 dan PI 3). Kesimpulan penelitian ini yaitu berdasarkan nilai korelasi tertinggi antara lingkar dada dengan bobot karkas, lingkar dada dapat digunakan untuk memperkirakan bobot karkas.

Keyword: Bobot karkas, Sapi Madura, ukuran tubuh

File: Klik Untuk Donwload